Tuesday, 6 September 2016

Praktikum Kelas X - Aplikasi Metode Ilmiah






A.    Tujuan Kegiatan
1.      Membuat proposal percobaan.
2.      Membuat suatu percobaan inovatif dalam bidang biologi, misalnya masalah pangan dan lingkungan.
3.      Mempresentasikan hasil dari percobaan.

B.     Teori Dasar
Pemilihan penggunaan metode peneltian sangat bergantung pada pertanyaan dan tujuan penelitian serta jawaban yang diharapkan. Dengan kata lain, peneliti harus secara seksama menentukan sasaran penelitian serta merumuskan pertanyaan penelitian tersebut secara konkrit. Pada dasarnya penelitian kualitatif tidak mempergunakan analisis statistik; jadi ia lebih bersifat deskriptif, subjektif dan interpretative. Berbeda dengan metode kualitatif, metode kuantitatif pada dasarnya “menuntut” pengukuran variabel penelitian. Variabel penelitian umumnya dibagi menjadi tiga yaitu variabel control, varibel bebas, dan variabel terikat.
-          Variabel control : variabel yang dikendalikan atau dibuat konstan sehingga hubungan variabel independen terhadap dependen tidak dipengaruhi oleh faktor luar yang tidak diteliti. (digunakan untuk membandingkan melalui penelitian eksperimen). 
-          Variabel bebas: variabel yang mempengaruhi atau menjadi sebab perubahan atau timbulnya variabel dependen (variabel terikat).
-          Variabel terikat: variabel yang dipengaruhi atau yang menjadi akibat karena adanya variabel bebas.

C.    Alat dan Bahan
-          Alat tulis
-          Internet

D.    Cara Kerja
1.      Setiap kelompok terdiri atas tiga orang.
2.      Merumuskan suatu tema yang akan dangkat menjadi bahan penelitian, boleh dengan browsing internet untuk mencari tema penelitian.
3.      Membuat proposal dengan sistematika yang dijelaskan oleh guru.
4.      Percobaan dilakukan diluar jam sekolah.
5.      Hasil percobaan dibawa pada pertemuan tiga minggu selanjutnya disertai dengan media presentasi mengenai percobaan yang dilakukan.


E.     Hasil Percobaan
Berupa produk sesuai dengan percobaan yang dilakukan kelompok.

F.      Jawab Pertanyaan
1.      Tuliskan judul/tema yang akan Anda teliti!
2.      Tuliskan latar belakang apa yang melandasi Anda untuk melakukan penlitian tersebut?
3.      Apa permasalahan yang ingin Anda kaji dalam penelitian tersebut?
4.      Tentukan variabel control, bebas, dan terikatnya jika penelitian berupa eksperimen. Jika penelitian bersifat deskriptif, uraian secara jelas dan padat!
5.      Adakah hipotesis yang Anda ajukan terhadap penelitian yang Anda lakukan?, tuliskan jika ada!

No comments:

Post a Comment